Ketika membeli mobil untuk kebutuhan sehari-hari, tentu saja kita harus mengetahui berbagai fitur teknologi di dalamnya. Di mana memang berbagai fitur tersebut memiliki banyak kegunaan. Hanya saja, banyak orang-orang justru tidak mengetahui bahwa ada cukup banyak fitur mobil yang jarang digunakan.

Padahal, fitur-fitur tersebut memiliki banyak manfaat yang memang bisa membantu Anda. Akan disayangkan ketika membeli mobil tapi malah mengabaikan beberapa fitur ini. Adapun beberapa fitur yang di maksudkan di sini ialah:

Beberapa Fitur Mobil yang Jarang Digunakan Oleh Kebanyakn Orang

Fitur Paddle Shift

Pertama, ada fitur paddle shift yang di nilai kurang berharga di Indonesia karena memiliki lalu lintas padat. Paddle shift sendiri merupakan sebuah fitur untuk bisa mempermudah pengendara dalam mengganti gigi tanpa harus melepaskan tangan dari stir.

Baca Juga : Yuk Kenali Beberapa Cara Atasi Sakit Maag Yang Ampuh

Fitur Child Lock

Fitur mobil yang jarang digunakan selanjutnya ialah child lock. Tentunya, Fitur satu ini merupakan kunci tambahan untuk menunjang keamanan anak-anak-anak. Hanya saja memang karena letaknya yang tersembunyi, membuat fitur ini kurang efisien untuk digunakan.

READ  Deretan Teknologi Kesehatan Digital Populer di Masa Pandemi

Ketika fitur ini di gunakan, maka pintu tidak akan bisa di buka dari dalam meskipun tuas dekat gagangnya sudah terbuka. Sehingga, fitur ini memang sangat aman untuk menunjang perjalanan bersama dengan anak.

Fitur Mode Sport

Selanjutnya, Anda akan menemukan fitur mode sport. Fitur ini nampaknya tidak cocok untuk di Indonesia. Sebab, fitur ini memang berguna untuk mobil bisa melaju dengan lebih kencang. Tentu saja fitur ini sangat tidak cocok untuk Indonesia.

Fitur Sunroof

Fitur mobil yang jarang digunakan selanjutnya ialah sunroof. Sunroof sendiri merupakan jendela kaca yang terletak pada bagian atap mobil. Biasanya memang bisa di buka secara elektronik. Biasanya, fitur ini akan mudah di temukan pada mobil mewah.

READ  Panen Melimpah dengan Indo Combine Harvester

Fitur yang satu ini sebenarnya tidak cocok di Indonesia, sebab memiliki 2 musim. Beberapa orang justru memilih mobil yang memiliki sunroof karena gengsi saja. Namun perlu di ketahui bahwa harga mobil tanpa sunroof dan dengan sunroof hanya beda sedikit saja.

Fitur Isofix

Selanjutnya ialah fitur isofix. Fitur satu ini merupakan standar untuk keselamatan balita di dalam mobil. Di mana, berupa tempat untuk mengaitkan kursi bayi pada barisan kedua atau di sandaran baris pertama. Penggunaannya yang cukup susah membuatnya tidak banyak di pakai oleh orang-orang.

Selain itu memang fitur mobil yang jarang digunakan ini memiliki masa pakai yang singkat. Tidak heran jika banyak orang mengabaikannya begitu saja. Mereka lebih memilih memangku bayi atau balita saat di dalam mobil.

READ  Cara Agar Ponsel Tidak Panas Dengan Cepat

Fitur Defogger

Fitur terakhir yang memang jarang di gunakan ialah defogger atau kaca belakang mobil. Biasanya memiliki kegunaan untuk menghilangkan embun pada saat cuaca sedang dingin. Mobil dengan fitur ini terlihat dari garis horizontal pada seluruh permukaan kaca. Ternyata, garis-garis ini merupakan elemen panas.

Fitur ini memiliki cara kerja yang mirip dengan kompor listrik. Di mana, panasnya akan di induksikan pada seluruh permukaan kaca. Sayangnya memang defogger sangat jarang di gunakan oleh orang-orang. Padahal memiliki fungsi yang luar biasa bagus, yaitu bisa menjamin visibilitas pengemudi ketika berkendara.

Demikianlah berbagai fitur mobil yang jarang digunakan. Tentu saja selain memang terlalu rumit cara pemakaiannya, kadang beberapa fitur tidak tersedia pada mobil yang di miliki. Selain itu, beberapa di antaranya pun tidak cocok dengan cuaca yang ada di Indonesia.

Baca Juga : Informasi Lengkap Mengenai Penyakit Gagal Ginjal Pada Anak